Jakarta, Beritasatu.com - Anggota Pansus RUU Ibu Kota Negara (IKN) dari Fraksi Partai Amanah Nasional (PAN) DPR Guspardi Gaus mengusulkan agar Presiden Joko Widodo mengangkat kepala Otorita IKN Nusantara bukan orang yang terafiliasi dengan partai politik. Guspardi berharap Jokowi menunjuk sosok yang harus benar-benar dari kalangan profesional.
"Saya minta orang yang dipilih dan ditunjuk oleh Presiden haruslah orang yang profesional, yang punya integritas, kapabilitas dan tidak terafiliasi kepada salah satu partai politik manapun,” ujar Guspardi di Jakarta, Jumat (21/1/2022).
Guspardi menjelaskan, alasan kepala otorita bukan dari kalangan partai politik. Pasalnya, jabatan tersebut ditunjuk langsung oleh Presiden dan bukan dipilih oleh rakyat lewat pilkada.
"Kepala Otorita IKN tersebut langsung bertanggung jawab kepada kepala negara. Jadi kepala otorita ini penunjukan. Kalau dia orang yang dipilih oleh rakyat ya silakan saja bertarung karena merupakan kehendak dan keinginan masyarakat," tandas dia.
Dia menyamakan kepala Otorita IKN Nusantara adalah penjabat kepala daerah yang ditunjuk langsung oleh mendagri dan gubernur untuk menggantikan kepala daerah yang masa jabatan sudah selesai. Karena bukan aspirasi masyarakat, kata dia, maka kepala daerah harus terhindar dari afiliasi parpol mana pun.
"Jadi harus profesional dan paham dengan tugasnya," tandas anggota Komisi II DPR ini.
Halaman: 12selengkapnya
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com